Anda sedang mencari inspirasi resep Sambal Pecel Madiun yang unik? Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal Sambal Pecel Madiun yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.
Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Sambal Pecel Madiun, mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Tidak usah pusing kalau ingin menyiapkan Sambal Pecel Madiun enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Sambal Pecel Madiun sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Sambal Pecel Madiun memakai 10 jenis bahan dan 6 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
Kacang ini tadinya saya mau buat bumbu siomay, tapi berpindah haluan jadi dibuat bumbu pecel, terus makannya dilengkapi dengan sayur-sayuran hijau, enak banget moms untuk menu makan siang. Resep dari Mba Putu dewi. Takarannya sedikit saya rubah sesuai selera saya.😊 Pas banget lagi masa pandemi seperti ini makanan yang dibuat sendiri jauh lebih sehat dibandingkan beli. Buat bumbu pecel sendiri rasanya lebih enak dan bumbunya terasa. Silahkan dicoba moms resepnya.🙏🏻🍓
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Sambal Pecel Madiun:
- 250 gr Kacang
- Minyak goreng
- 10 siung Bawang putih ukr. besar
- 2 buah Cabe merah (takarannya sesuai selera)
- 1 buah Cabe rawit orens
- 1 sdm Garam
- 1/2 sdm Asem jawa
- 5 lembar Daun jeruk (Buang tulang iris halus)
- 160-175 gr Gula merah disisir halus
- 1 jempol Kencur
Langkah-langkah untuk membuat Sambal Pecel Madiun
- Cuci bersih kacang dan tiriskan. Goreng kacang hingga matang.
- Tumis bawang putih, cabe dan kencur.
- Blender kacang, bawang putih, cabe, kencur, daun jeruk, gula merah dan garam. (Saya menghaluskannya dibagi 3 kali karena blender bumbunya kecil). Dan pindahkan ke dalam baskom.
- Aduk rata bumbu kacang, tambahkan asem jawa, test rasa. Selesai. Bisa langsung dikonsumsi
- Note : Kalau saya untuk stok, bagi bumbu kacang menjadi 3 bagian, masukkan kacang ke dalam plastik, dipadatkan. Simpan di dalam kulkas atau di freezer agar tahan lama.
- Saat ingin digunakan, seduh dengan air panas dan aduk-aduk. Sajikan bumbu pecel bersama sayuran sebagai pelengkapnya.
Gimana nih? Gampang kan? Itulah cara membuat Sambal Pecel Madiun yang bisa Anda praktikkan di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
ADS HERE !!!